Berita

Ralph Lauren Menerima Pembayaran Kripto di Toko Baru Miami-nya

Ralph Lauren

Brand mewah asal Amerika Serikat, Ralph Lauren, kini menerima pembayaran crypto di lokasi toko terbarunya di Miami Design District. Bitcoin, ethereum, dan polygon adalah beberapa crypto yang diterima di toko tersebut.

Selain menerima pembayaran crypto, Ralph Lauren juga akan mengimplementasikan pengalaman aktivasi yang menggunakan non-fungible token (NFT).

Menurut laporan, toko di Miami tersebut menjadi titik fokus Ralph Lauren untuk promosi Web3. David Lauren, Chief Innovation Officer Ralph Lauren, mengatakan bahwa Miami adalah kota yang ramah Web3 dan memiliki komunitas start-up, merek, dan konsumen mewah yang aktif.

Ralph Lauren juga berencana membuka toko serupa di Eropa, Amerika Utara, dan Asia. Toko Ralph Lauren di Miami Design District adalah toko ritel pertama merek mewah yang menerima pembayaran crypto.

Sumber: Luxury Brand Ralph Lauren Now Accepting Crypto Payments at Its New Miami Store, dengan perubahan seperlunya.

Artikel Terkait