Investor Pro

Mengenal AltLayer (ALT), Sudah Tersedia di Ajaib Kripto

ALT

Protokol Rollups seperti AltLayer (ALT) berperan penting sebagai solusi scaling yang mengurangi beban komputasional pada rantai utama (L1), meningkatkan throughput, dan mengurangi biaya gas pada blockchain L1 dengan memproses dan memverifikasi transaksi di luar rantai (off-chain).

Berbeda dengan protokol pada umumnya, AltLayer memperkenalkan pendekatan yang unik. Mekanisme Restaked Rollups yang diterapkan pada basis dasarnya tidak hanya menggabungkan berbagai rollup ke dalam satu ekosistem, tetapi juga mengoptimalkan kekuatan restaking dari EigenLayer.

Nah, pada artikel kali ini, tim kami akan memberikan penjelasan secara singkat tentang apa itu protokol restaked rollup AltLayer, cara kerja dan prediksi harga ALT di masa mendatang.

Apa Itu AltLayer (ALT)?

AltLayer (ALT) mewakili protokol pionir yang memanfaatkan mekanisme restaked rollups. Platform ini dikonsep khusus untuk meningkatkan tingkat keamanan, desentralisasi, dan interoperabilitas dalam konteks solusi rollup yang sudah ada.

Pengembang mereka mengoptimalkan mekanisme restaking pada EigenLayer sebagai fondasi utamanya untuk mencapai hal tersebut secara maksimal dengan mempercepat dan mempermudah proses implementasi rollup di berbagai jaringan.

Protokol ALT tak hanya memberikan inovasi melalui mekanisme restaked rollups, namun juga menyuguhkan konsep Rollup-as-a-Service (RaaS) yang user-friendly. Ini memungkinkan pengembang untuk membuat rollup yang disesuaikan tanpa harus memulainya dari awal.

Produk RaaS ini juga mendukung berbagai rantai, mesin virtual, SDK, layanan pengurutan, dan lapisan ketersediaan data, membuka peluang lebih luas bagi pengembangan aplikasi terdesentralisasi yang lebih responsif dan efisien.

Bagaimana Cara Kerja Protokol AltLayer?

Protokol ini beroperasi dengan menggunakan mekanisme restaked rollups yang diimplementasikan pada inti utama, dan terdiri dari tiga layanan yang diaktifkan secara bersamaan (AVS). Fitur ini terintegrasi secara vertikal dan dibuat sesuai permintaan untuk rollup tertentu, serta kompatibel dengan tumpukan rollup yang mendasarinya.

AVS ini bersama-sama menyediakan fungsionalitas penting, mencakup verifikasi transaksi keadaan rollup, finalitas yang dipercepat, dan pengurutan terdesentralisasi. Fungsi-fungsi ini diimplementasikan langsung melalui komponen modular yang dikenal sebagai VITAL, MACH, dan SQUAD.

1.    VITAL

Vertically Integrated Actively Validated Service for Decentralized Verification (VITAL) merupakan modul yang menjamin verifikasi terdesentralisasi terhadap verifikasi rollup.

VITAL memainkan peran penting untuk memastikan bahwa proses yang dilaksanakan oleh operator sesuai dengan fungsi transisi berdasarkan serangkaian transaksi yang telah divalidasi sebelumnya.

2.    MACH

Modular Actively Validated Service for Faster Finality (MACH) terfokus pada percepatan finalitas rollup. Terutama aplikasi permainan dan interaksi sosial.

MACH secara khusus dirancang untuk mempercepat proses finalisasi dengan memastikan penyelesaian yang cepat dan pemenuhan yang dapat diandalkan terhadap kebutuhan aplikasi terdesentralisasi.

3.    SQUAD

Sequencing Actively Validated Service for Decentralized Sequencing (SQUAD) berperan sebagai lapisan yang digunakan untuk pengurutan terdesentralisasi.

Berbeda dengan ketergantungan pada sequencer terpusat, SQUAD memperkenalkan pendekatan pengurutan terdesentralisasi, memungkinkan ekosistem rollup yang lebih transparan, terbuka, dan aman.

Prediksi Harga ALT pada Masa Mendatang

AltLayer (ALT) menjadi pelopor utama protokol yang menggunakan mekanisme restaked rollup, menjadikannya cukup populer di pasar kripto. Oleh karena itu, banyak pihak memprediksi bahwa harga ALT akan mengalami kenaikan yang signifikan pada masa mendatang.

Tim Ajaib Kripto juga melihat hal yang serupa karena proyek ini dinilai cukup inovatif dan memiliki potensi yang sangat besar. Berikut adalah analisis fundamental dan teknikal singkat yang sudah kami rangkum.

1.    Analisis Fundamental

Protokol ALT memiliki fundamental yang cukup kuat. Platform ini memungkinkan peluncuran dengan Optimistic dan ZK Rollup, memberikan fleksibilitas kepada para pengembang untuk memilih solusi yang sesuai dengan kebutuhan aplikasi terdesentralisasi yang mereka kembangkan.

Tidak hanya itu, AltLayer juga sudah menjalin kerja sama dengan berbagai pihak ternama pada industri blockchain, seperti Binance Labs, Dao5, Polychain Capital dan TRGC.

2.    Analisis Teknikal

Analisis teknikal singkat yang disusun oleh tim Ajaib Kripto juga menunjukkan tren positif pada grafik perdagangan. Berikut rinciannya:

  • Ultimate Oscillator (7, 14, 28) menunjukkan nilai 50 sampai dengan 60, ini menunjukkan sentimen netral.
  • Relative Strength Index atau RSI (14) menunjukkan nilai 50 sampai dengan 65 dengan sentimen pasar netral.
  • Moving Average (MA10, MA20, MA30, MA50 dan MA100) menunjukkan sinyal beli yang kuat.
  • Moving Average Convergence & Divergence (MACD12, MACD26) menunjukkan nilai 0.05 – 0.052, ini menunjukan sentimen beli yang kuat.

Faktor penting lainnya adalah kapitalisasi pasar ALT, yang saat ini telah mencapai tingkat $500 juta, mengalami kenaikan hampir $200 juta sejak pertama kali diluncurkan.

Volume transaksi harian pada saat artikel ini ditulis juga tergolong cukup tinggi, mencapai nilai $200 juta. Selain itu, jumlah pemilik token juga terus meningkat, dengan lebih dari 190 ribu pemegang token.

Berdasarkan beberapa faktor tersebut, analisis fundamental dan teknikal singkat yang kami lakukan menunjukkan bahwa token ini sedang mengalami fase bullish, dan kemungkinan prediksi harga ALT mencapai $0,7 atau bahkan $1 dapat menjadi kenyataan dalam tahun ini, terlebih lagi, dengan adanya peristiwa bitcoin halving yang dijadwalkan pada bulan April.

Cara Membeli ALT Token

Cara membeli ALT saat ini tidak memerlukan proses yang rumit, kalian dapat dengan mudah membeli atau menjual ALT to IDR melalui aplikasi Ajaib Kripto. Berikut adalah langkah-langkahnya:

  1. Unduh aplikasi Ajaib Kripto yang telah tersedia di App Store (IOS) atau Play Store (Android).
  2. Daftar lalu masuk ke akun yang sudah didaftarkan sebelum pada platform Ajaib Kripto.
  3. Lakukan deposit menggunakan rekening pribadi dan pilih metode pembayaran yang tersedia.
  4. Pilih halaman “Cari”, dan setelah itu pilih tab “Aset Kripto”.
  5. Pilih Aset AltLayer, selanjutnya masukan nominal ALT to IDR yang diinginkan.
  6. Periksa kembali dan pastikan harga ALT sudah sesuai dengan harga yang diinginkan.
  7. Jika sudah sesuai, tunggu sebentar hingga proses selesai.

Cukup sederhana, bukan? Tidak hanya itu, Ajaib Kripto juga menawarkan tarif yang rendah dan transparan untuk setiap transaksi dibandingkan dengan platform lain.

Kesimpulan

AltLayer merupakan protokol rollup yang sangat inovatif, menyajikan mekanisme restaked rollup yang belum pernah ditemui sebelumnya di dunia industri blockchain dengan memanfaatkan restaking pada Eigenlayer.

Dengan platform ini, pengembang dapat dengan mudah mengintegrasikan Optimistic atau ZK Rollup pada aplikasi terdesentralisasi yang mereka bangun tanpa perlu melibatkan proses yang kompleks, serta dengan biaya yang tentunya lebih terjangkau.

Secara keseluruhan, protokol ini menjadi solusi yang saat ini sangat dibutuhkan karena memungkinkan implementasi teknologi blockchain ke dalam skala yang lebih luas.

Mulai Investasi Aset Kripto di Ajaib Kripto!

Siap memulai perjalanan investasi crypto kamu? Yuk, langsung saja mulai bersama Ajaib Kripto! Cek harga crypto hari ini, dan Jual Beli Bitcoin, Ethereum, Binance Coin, serta koin lainnya akan jadi lebih mudah, aman, dan tepercaya bersama Ajaib Kripto, aplikasi crypto yang sudah terdaftar dan berizin dari Bappebti.

Yuk, download Ajaib Kripto sekarang!

Artikel Terkait