Berita

Google Cloud Perluas Program Startup Web3 Bersama 11 Perusahaan Blockchain

Google Cloud Perluas Program Startup Web3

Google mulai menjalankan program startup Web3 bersama dengan 11 perusahaan blockchain lainnya melalui Google Web3 untuk membantu peningkatan para perusahaan startup web3. Konglomerat teknologi, Alphabet berhasil memperluas Google melalui program Startup Cloud. Mulai dari 25 April lalu, program startup yang dimaksud ini melibatkan sejumlah perusahaan Web3.


Mulai dari Alchemy, Aptos, Base, Celo, Flow, Hedera, Near, Nansen, Polygon, Solana, serta Thirdweb. Di hari yang sama, salah satu perusahaan analitik blockchain, Nansen, mengumumkan bahwa pihaknya sudah melakukan kerja sama dengan Google Cloud untuk memfasilitasi data blockchain secara real time bagi perusahaan startup web3.
Database terkini yang dihadirkan mencapai 250 juta wallet labels.

Selain itu, Google Cloud sendiri memiliki dua produk yang cocok dengan startup web3 dan dibedakan berdasarkan perusahaan mana saja yang berhasil mengumpulkan dana. Sejumlah perusahaan pre seed sendiri kini bisa menerima sampai 2,000 USD Google Cloud credits yang berlaku untuk dua tahun mendatang dengan akses ke beberapa event penting seperti Paris Blockchain Week, Consensus, dan TOKEN2049 Singapore yang akan diikuti oleh Google.


Sementara untuk para startup unggulan, benefit yang akan didapatkan jauh lebih besar mencapai 200 ribu USD dalam bentuk Google Cloud Enhanced Support credits untuk dua tahun mendatang pada Google Cloud dan Firebase yang juga senilai 12 ribu USD, hingga gratis penggunaan Google Workspace Business Plus selama 12 bulan.

Di samping itu, proyek Web3 yang melibatkan Aptos, Celo, Flow, HBAR Foundation, Near, hingga Solana Foundation akan memfasilitasi dana mencapai 1 juta USD dalam mata uang fiat maupun token bagi perusahaan-perusahaan tersebut. 

Ditambah dengan sejumlah perusahaan unggulan yang bisa mengakses hingga 3 juta USD sebagai pendanaan berasal dari Polygon Ventures. Selain itu, Base Ecosystem Fund juga akan menyediakan review prioritas bagi setiap pengusaha ketika Coinbase Ventures yang akan memperkenalkannya melalui tim listing dan kapitalis venture yang diterapkan. 

Keuntungan lainnya juga meliputi 10 ribu USD ke dalam Alchemy credit dengan akses VIP maupun penggunaan kontrak tanpa biaya gas menggunakan Thirdweb. Salah satu pendiri sekaligus CEO Nansen, Alex Svanevik menyatakan bahwa pihaknya bisa menyediakan akses real time ke tingkat kripto. Hal ini dapat terwujud berkat kerja sama dengan Google Cloud.

Untuk mendapatkan berita menarik lainnya seputar aset kripto, blockchain, NFT, dan Metaverse, kunjungi halaman blog Ajaib Kripto! Ajaib Kripto menghadirkan layanan investasi crypto online yang aman dan terpercaya. Yuk, download aplikasi Ajaib Kripto dengan klik button di bawah ini!

Sumber:

https://cointelegraph.com/news/google-cloud-broadens-web3-startup-program-with-11-blockchain-firms

Artikel Terkait