Berita

Ajaib Kripto Flash: Bitcoin Sideways Jelang Rilis Data Inflasi Inggris, hingga Indonesia Raup Ratusan Miliar dari Pajak Kripto

  • Tingkat Inflasi Amerika Serikat (AS) bulan September telah dirilis di minggu lalu sebesar 8,2%, namun masih di atas ekspektasi yaitu sebesar 8,1%. Indeks Dolar AS (DXY) telah melemah sejak minggu lalu, turun mendekati 1,7% selama seminggu terakhir.
  • Bursa Wall Street ditutup positif selama dua hari terakhir, tercatat pada perdagangan Selasa (19/10/2022) Dow Jones menguat 1,12 %, S&P 500 menguat 1,14% dan Nasdaq juga menguat 0,90%.
  • Selain dari pergerakan Bursa Wall Street, hari ini pelaku pasar akan Wait and See rilis data inflasi di kawasan Eropa, yakni inflasi di Inggris dan Uni Eropa pada periode September 2022, yang menurut perkiraan konsensus tingkat inflasi Inggris kembali naik menjadi 10% YoY dari sebelumnya pada Agustus lalu sebesar 9,9% YoY.
  • Bitcoin mampu bertahan di area support bergerak di antara $19,000 – $19,700 selama seminggu terakhir, pasca rilis data inflasi AS yang masih di atas ekspektasi.

Pemerintah Indonesia Kantongi Ratusan Miliar dari Pajak Kripto

  • Sejak diterapkan pada 1 Mei 2022, Pajak kripto di Indonesia berjalan dengan cukup baik dimana Kementerian Keuangan telah mengumpulkan Rp126,75 miliar per Agustus 2022. 
  • Besaran angka ini dihitung sejak ketetapan pemungutan pajak kripto yang terdiri atas Pajak Penghasilan (PPh) atas transaksi aset kripto melalui Penyelenggara Perdagangan Melalui Sistem Elektronik (PPMSE).
  • Salah satu perusahaan yang membayar pajak selain bursa, trader, dan investor, adalah perusahaan jasa yang bergerak di bidang pengembangan teknologi digital yakni PT Konakami  Digital Indonesia.

Koin Baru di Ajaib Kripto

Koin Baru Ajaib Kripto

Kabar Lainnya

Kabar Altcoin

US Dollar Index

Berdasarkan pergerakan grafik di atas, terlihat bahwa DXY berpotensi untuk melemah ke level support di area 110.000. Terlihat DXY membentuk lower high setelah tidak mampu menguat diatas level all time high selama 20 tahun terakhir di level 114.600. Level resistance resistance terdekat berada di level 113.850. Indikator Stochastic melemah menuju area jenuh jual (oversold). Indikator MACD bar histogram bearish. u menembus area resistance. Area support terdekat DYX berada di level 110.000.

Bitcoin

Berdasarkan grafik di atas, Pergerakan BTC selama seminggu bergerak di antara US$19,000 – US$19,700. Terlihat BTC akan berpotensi akan menguji area resistance terdekat di level US$20,350. Level support terdekat berada di level US$19,000 dan support selanjutnya di level US$18,200. Indikator stochastic bergerak netral. MACD histogram bar berada di momentum bullish terbatas.

Aset Kripto Potensial Minggu

Polygon (MATIC)

BUY AREA : US$ 0.8400 (Rp 13,011)

TP AREA : US$ 0.9475 (Rp 14,676)

CL AREA : US$ 0.7725 (Rp 11,966)

Hedera (HBAR)

BUY AREA : US$ 0.0615 (Rp 952)

TP AREA : US$ 0.0675 (Rp 1,045)

CL AREA : US$ 0.0575 (Rp 890)

Uniswap (UNI)

BUY AREA : US$6.35 (Rp 98,361)

TP AREA : US$7.25 (Rp 112,302)

CL AREA : US$5.75 (Rp 89,067)

Disclaimer: Transaksi Aset Kripto mengandung risiko dan berpotensi menyebabkan kerugian. Informasi yang terkandung dalam tulisan ini merupakan opini yang disiapkan melalui proses riset dan analisis internal perusahaan secara seksama dengan sumber terpercaya dan tidak dipengaruhi dari pihak manapun. Tulisan ini bukan merupakan rekomendasi, ajakan, usulan ataupun paksaan untuk melakukan transaksi. Pengambilan keputusan dalam melakukan transaksi sepenuhnya menjadi tanggung jawab pribadi Pengguna. Kami tidak bertanggung jawab terhadap segala bentuk kerugian maupun keuntungan yang timbul dari pengambilan keputusan transaksi.

Artikel Terkait