Seputar Info

Penjelasan Lengkap Apa Itu Kusama dan Bagaimana Cara Kerjanya

Penjelasan Lengkap Apa Itu Kusama dan Bagaimana Cara Kerjanya

Kusama adalah teknologi blockchain baru yang inovatif dan merupakan jaringan “Canary” dari Polkadot, Melalui jaringan tersebut, para pengembang dapat bereksperimen serta menguji teknologi blockchain atau aplikasi baru sebelum merilisnya di rantai utama

Melalui jaringan Kusama atau dikenal juga dengan KSM akan bertindak sebagai semacam lab isolasi untuk melakukan eksperimen bagi pengembang yang ingin menguji versi awal dari suatu proyek akan dijalankan pada rantai Polkadot nantinya, namun juga mengimplementasikan berbagai fitur, seperti keamanan, fleksibilitas dan skalabilitas sama dengan jaringan utamanya.

Tidak hanya diperuntukan bagi semua orang tetapi juga setiap pembaruan yang akan diimplementasikan pada jaringan Polkadot nantinya juga diuji terlebih dahulu pada jaringan Kusama sebelum dirilis secara resmi.

Kusama merupakan rantai yang menawarkan fleksibilitas dengan skalabilitas luas, di mana memungkin berbagai pengujian sekaligus menjalankannya secara langsung pada blockchain secara lebih efektif, KSM juga menawarkan aturan lebih longgar dibandingkan Polkadot, sehingga memberikan kesempatan yang leluasa untuk para developer mengembangkan aplikasi mereka.

Di sisi lain, KSM juga memiliki sebagian besar fitur utama pada Polkadot. Misalnya, jaringan KSM menggunakan dua jenis blockchain berbeda, yaitu rantai utama, disebut dengan rantai relay di mana ini menjadi tempat transaksi yang bersifat permanen, serta jaringan buatan pengguna, disebut dengan parachain.

Sejarah Singkat Kusama

Kusama adalah jaringan yang didirikan pada tahun 2019 oleh Gavin Wood, selaku pendiri Polkadot dan salah satu kontributor serta pendiri utama jaringan Ethereum bersama Vitalik Buterin. Wood mencoba melakukan berbagai pengembangan dari rantai Ethereum melalui Kusama dan Polkadot dengan menawarkan mekanisme yang lebih canggih dan efektif.

Pada rentang waktu 2020 sampai 2021, rantai Kusama atau KSM memasuki berbagai fase mulai dari pra-produksi jaringan Polkadot, lelang parachain pertama sampai dengan saat ini dengan lebih dari 900 Validators. Wood bersama timnya terus mengembangkan jaringan Kusama saat ini dengan berbagai improvisasi di berbagai sisi.

Kusama sendiri merupakan jaringan blockchain khusus yang dibangun menggunakan Substrat dengan basis kode yang hampir sama dengan jaringan Polkadot. Namun, fokus utama dari rantai ini adalah menciptakan suatu lingkungan pengembangan eksperimental pada blockchain yang berjalan sepenuhnya dan secara bersamaan mempersiapkan implementasinya di jaringan utama Polkadot.

Bagaimana Cara Kerja Kusama?

Kusama adalah jaringan yang menawarkan skalabilitas fleksibel, memungkinkan setiap pengembang untuk mengakses fitur pengujian yang lengkap sama dengan jaringan Polkadot, sehingga memberikan tempat leluasa untuk para developer mengembangkan aplikasi mereka. KSM memungkinkan pembuatan dua jenis blockchain berbeda, yaitu;

Relay Chain

Relay chain merupakan jaringan utama Kusama (KSM), rantai ini adalah tempat untuk penyelesaian transaksi sebelum developer mengimplementasikannya pada jaringan Polkadot. Rantai ini menawarkan kecepatan yang lebih tinggi, di mana rantai relai akan memisahkan penambahan transaksi dari proses validasi serta menawarkan mekanisme lebih efektif.

Parachain

Parachain adalah jaringan blockchain khusus yang menggunakan sumber daya komputasi rantai relay untuk mengonfirmasi bahwa setiap transaksi pada rantai secara akurat. Parachain sendiri merupakan jaringan blockchain Layer-1 di mana akan berjalan secara paralel dalam ekosistem utama Polkadot dan KSM.

Perbedaan Kusama dan Polkadot

Perbedaan Kusama dan Polkadot

Kusama adalah jaringan “Canary” untuk blockchain utama Polkadot, ini artinya Kusama menyediakan eksperimen kode awal yang belum diaudit sebelum diluncurkan di rantai utama Polkadot.

Perbedaan mendasar di antara kedua rantai tersebut adalah kecepatan sistem. Di jaringan Kusama (KSM), hanya perlu tujuh hari untuk memberikan hak suara pada suatu referendum dan kurang lebih hanya sekitar delapan hari untuk menerapkan perubahan setelah pemungutan suara selesai, dibandingkan Polkadot di mana memakan waktu lebih lama, kurang lebih satu bulan untuk setiap prosesnya.

Selain itu menjadi validator di jaringan KSM jauh lebih mudah dibandingkan di Polkadot, karena persyaratannya lebih longgar. Perlu diingat bahwa KSM adalah jaringan blockchain yang dibuat untuk eksperimen yang memberikan gambaran stabilitas, kecepatan dan keamanan sebelum diluncurkan pada jaringan Polkadot.

Bagaimana Potensi Kusama Di Masa Depan?

KSM adalah jaringan multi-chain yang diluncurkan untuk mengembangkan berbagai inovasi tahap awal sebelum diterapkan pada jaringan Polkadot, di mana rantai ini menawarkan interoperabilitas dan skalabilitas.

KSM dengan token aslinya, yaitu KSM menawarkan mekanisme on-chain terdesentralisasi, sehingga setiap pemegang token dapat memilih dan berpartisipasi pada suatu proposal (Governance). KSM juga menawarkan proses yang jauh lebih cepat daripada Polkadot.

Semenjak pertama kali diluncurkan pada tahun 2019, Jaringan KSM dengan token aslinya, yaitu KSM sudah memberikan profit (ROI) yang cukup besar. Hal ini semata-mata bukan hanya karena keadaan pasar, namun juga teknologi canggih ditawarkan pada rantai tersebut serta skalabilitas luas yang ditawarkan kepada para developer.

Walaupun pada beberapa bulan terakhir keadaan pasar crypto cukup lemah, namun  harga KSM terlihat stabil dengan pergerakan harga yang tidak terlalu signifikan. Validator pada jaringan KSM juga terus bertambah serta berbagai pengembangan baru yang dilakukan oleh tim developer serta komunitas membuat KSM memiliki Potensi yang cukup besar. 

Pada chart yang dikutip dari Coingecko, bisa dilihat perkembangannya yang terus naik dari tahun ke tahun.

Harga Kusama (KSM) - Coingecko

Kesimpulan

Teknologi blockchain diciptakan untuk memberikan suatu ekosistem baru yang sepenuhnya bebas dan terdesentralisasi, salah satunya adalah jaringan Kusama. Ini menawarkan suatu konsep unik dengan memberikan jaringan Layer-1 yang lebih efektif untuk berbagai sektor terlebih bagi para pengembang.

Walaupun begitu, pasar crypto sangatlah fluktuatif dan memiliki risiko yang besar. Oleh karena itu, selalu berhati-hati sebelum membuat keputusan!

Artikel Terkait