Berita

BlackRock BUILD: Alokasi Aset Ondo Finance & Pendanaan Ethereum

BlackRock dan Fidelity

Ondo Finance mengumumkan pada Rabu (27/3) bahwa mereka merealokasi aset senilai US$95 juta ke dalam tokenisasi dana BUIDL yang dikelola oleh BlackRock. Langkah ini memungkinkan penyelesaian instan untuk OUSG, token yang didukung surat utang Amerika Serikat (AS) jangka pendek yang dikelola Ondo.

Sementara itu, dana BUIDL Ethereum dari BlackRock berhasil menarik $245 juta dalam bentuk token Ethereum hanya dalam satu minggu sejak peluncurannya. Dana ini, yang bertujuan untuk klien institusional, menarik minat besar dari berbagai pihak, termasuk platform tokenisasi real-world asset (RWA) seperti Ondo Finance.

Menurut CEO Ondo Finance, Nathan Allman, langkah ini membuat OUSG menjadi lebih berguna dalam ekosistem kripto sebagai penyimpan nilai dan aset jaminan, terutama bagi investor ritel. Keputusan ini menjadi contoh pertama dari protokol kripto yang memanfaatkan penawaran tokenisasi dana dari BlackRock.

BlackRock BUIDL, meskipun bukan stablecoin seperti USDT atau USDC, bertujuan untuk mempertahankan nilai 1 banding 1 dengan dolar AS. Dana ini menginvestasikan 100% asetnya dalam kas, obligasi Departemen Keuangan AS, dan perjanjian jual beli kembali.

Langkah BlackRock dalam menyediakan dana tokenisasi ini diharapkan membuka jalan bagi evolusi pasar keuangan yang lebih inklusif dan efisien di masa mendatang.

Baca Berita Menarik Lainnya di Ajaib Kripto!

Untuk mendapatkan berita menarik lainnya seputar aset kripto, blockchain, NFT, dan Metaverse, kunjungi halaman blog Ajaib Kripto! Ajaib Kripto menghadirkan layanan investasi crypto online yang aman dan terpercaya.

Selain itu, Ajaib Kripto kini punya fitur Earn, menawarkan return terbaik di Indonesia dengan periode fleksibel. Ajaib Earn adalah fitur di mana Investor dapat menyimpan Aset Kripto yang dimilikinya dan mendapatkan reward atau imbalan dari Aset Kripto tersebut. Nikmati kelebihan dari fitur ini!

Sumber: Ondo Finance Pindahkan US$95 Juta Asetnya ke BUIDL BlackRock dan BlackRock’s BUIDL Ethereum Fund Draws $245 Million In a Week, dengan perubahan seperlunya.

Artikel Terkait