Seputar Info

Bored Ape Yacht Club: Fungsi dan Cara Kerja

Seputar Info

NFT lebih dikenal sebagai karya seni dalam dunia digital. Asumsi ini tidak sepenuhnya salah, sebab beberapa NFT memang memiliki nilai seni yang tinggi sehingga dapat dijadikan menjadi salah satu ladang cuan. Tak heran jika NFT banyak dimanfaatkan dan dimiliki oleh para musisi, artis, seniman, politisi hingga selebgram. Nah, nilai jual NFT biasanya dipengaruhi oleh bentuk yang menarik atau diciptakan oleh seniman ternama. Namun, ada NFT yang memiliki nilai yang tinggi karena fasilitas yang diberikan kepada para pemegangnya. NFT itu adalah BAYC atau dikenal dengan Bored Ape Yacht Club yang mengusung ilustrasi digital dengan karakter kera atau monyet. Apa itu Bored Ape NFT? Yuk, pahami lewat ulasan berikut ini!

Apa itu bored ape yacht club?

Bored Ape NFT merupakan avatar pixel yang dicetak dalam bentuk NFT yang menampilkan gambar karakter kera dengan memakai baju, topi, bertelinga kelinci, berkacamata hitam hingga memiliki bulu berpola tutul dan berbadan setengah robot.

Bored Ape merupakan NFT di blockchain Ethereum yang dibuat oleh Yuga Labs dan diluncurkan pada 30 April 2021.  Bored Ape Yacht Club resmi diluncurkan melalui situs website yang menyediakan kumpulan Bored Ape NFT hingga lebih dari 10 ribu gambar untuk dijual. 

Bored Ape Yacht Club tidak hanya menghadirkan keunikan dari aksesoris dan outfit yang digunakan oleh kera, tetapi juga menampilkan kreasi dari warna, aksesoris dan ekspresi. 

Tujuan penciptaan BAYC adalah menjadi platform untuk bersosialisasi kepada sesama kolektor NFT. BAYC menjadi tempat untuk berkumpul, mendiskusikan perkembangan terkait blockchain, sekaligus tempat untuk melontarkan lelucon seperti meme.

Kesuksesan BAYC tidak lepas dari adanya sejumlah selebriti yang popular bergabung dalam sebuah komunitas. Sebut saja Tyrese Halliburton, Justin Bieber, Eminem, Stephen Curry, Mike Shinoda, Paris Hilton, Snoop Dogg, Shaq O’Neal, The Chainsmokers dan masih banyak lainnya.

Akibatnya, Bored Ape menjadi booming dan diincar oleh banyak orang. Pada penjualan pertamanya, 1 NFT dihargai sebesar 0,08 Ethereum (ETH) atau setara  USD 300 dan 10 ribu gambar habis terjual. BAYC diklaim berhasil mengantongi 800 ETH dari penjualan tersebut.

Cara kerja NFT bored ape yacht club 

Setiap NFT Bored Ape menjadi tanda keanggotaan dari komunitas tersebut. Komunitas para kolektor BAYC ini mendapatkan beberapa manfaat eksklusif seperti akses ruangan yang disebut ‘Bathroom’,.

Ruangan ini merupakan tempat nongkrong virtual yang dilengkapi dengan kanvas yang bisa digunakan para pemegang NFT BAYC untuk menggambar, menulis sumpah serapah, berinteraksi dengan sesama anggota atau kegiatan lain yang ingin dilakukannya. Dalam ruangan tersebut, setiap anggota diberikan kesempatan untuk melukis 1 piksel pada dinding Bathroom setiap 15 menit.

Tidak hanya kolektor yang mendapatkan keuntungan, Yuga Labs selaku pengembang juga mendapatkan keuntungan lewat royalti sebesar 2,5 persen dari nilai penjualan BAYC jika dijual pada pasar sekunder.

Dengan seiring meningkatnya nilai BAYC, maka harga 1 gambar Bored Ape pun semakin mahal. Sehingga, nilai nominal royalti yang dikantongi Yuga Labs pun akan semakin besar.  Hal ini terbukti dari peningkatan pendapatan dari royalti sebanyak 14.750 ETH hadari pasar sekunder.

Keuntungan memiliki NFT bored ape yacht club 

Salah satu keuntungan yang diberikan adalah bertemu dengan tokoh ternama. Adanya ruangan virtual sebagai fasilitas para kolektor tentu meningkatkan kesempatan bagi pemegang NFT untuk berinteraksi dengan para tokoh. Hal ini disebabkan karena NFT Bored Ape Yacht Club banyak dimiliki oleh tokoh terkenal.

Selain itu, para pemegang NFT juga mendapatkan akses ke kapal mewah. Sesuai dengan namanya, kepemilikan NFT BAYC merupakan perwujudan tiket masuk ke kapal yacht yang mewah.

Selain itu, keuntungan lain yang didapatkan adalah royalti dengan cara melisensikan NFT Bored Ape yang dimiliki. Contohnya dilihat dari langkah Universal Music yang menciptakan grup musik yang beranggotakan avatar Bored Apes. Setiap pemilik Bored Apes dalam band mendapatkan royalti atas penggunaan musik secara komersial dan lewat penjualan lagu.

Universal Music juga menjual penampilan kera-kera tersebut dalam bentuk NFT. Tentunya hal ini menjadi ladang cuan baru kepada pemilik avatar Bored Ape.

Selain itu, kepemilikan NFT Bored Ape juga memberikan keuntungan secara sosial, lho. Hal ini disebabkan hanya adanya 10 ribu gambar BAYC dalam pasar. Jumlah ini sangat sedikit dibandingkan dengan jumlah penduduk di dunia. Itu artinya hanya 0,000125 persen orang yang bisa memiliki koleksi NFT BAYC. Tentu hal ini menjadi kebanggan tersendiri bagi pemegang NFT Bored Ape.

Keuntungan lain yang dimiliki oleh pemilik NFT Bored Ape Yacht Club adalah kesempatan besar untuk meningkatkan nilai NFT-nya. Hal ini tidak lepas dari kolaborasi yang ditawarkan Yuga Labs lewat Bored Ape Kennel Club dan Mutant Ape Yacht Club.

Bored Ape Kennel Club merupakan NFT anjing yang berjumlah 10 ribu gambar. Keuntungan pemilik BAYC adalah mendapatkan 1 NFT Club Dog untuk setiap NFT BAYC yang dimiliki. 

Mutant Ape Yacht Club merupakan koleksi NFT yang berjumlah 20 ribu gambar mutan ape yang hanya bisa diciptakan dengan cara menggunakan serum mutan ke NFT Bored Ape Yacht Club atau melalui proses penjualan publik. Tentu harga “menyuntik” serum jauh lebih murah dibandingkan membeli langsung. Hal ini menjadi keuntungan memiliki BAYC.

Di mana bisa membeli NFT bored ape yacht club?

Pembelian NFT dapat dilakukan lewat marketplace, seperti Opensea atau Rariable. Namun, tak jarang Bored Ape NFT dijual di marketplace lainnya. Pembelian NFT juga dapat dilakukan lewat pembelian langsung dari pemilik NFT lainnya.Perlu diingat bahwa pembelian NFT membutuhkan dompet kripto, misalnya Metamask dan mendepositkan ETH sebagai pembayaran. Namun, kamu juga bisa memanfaatkan Aplikasi Ajaib Kripto untuk melakukan transaksi ETH. Ajaib Kripto aman dan mudah digunakan. Nah, tunggu apalagi, download sekarang, ya!

Artikel Terkait