Investor Pemula

Crypto Bounty: Cara Gratis Dapat Cuan di Dunia Kripto

Crypto Bounty: Cara Gratis Dapat Cuan di Dunia Kripto

Bounty adalah salah satu istilah di dalam dunia crypto yang memungkinkan setiap orang untuk mendapatkan keuntungan dari kontribusi ataupun tugas pada suatu program crypto bounty yang dijalankan oleh suatu proyek berbasis blockchain.

Crypto bounty sendiri cukup populer dalam beberapa tahun terakhir sebagai salah satu bentuk untuk mendapatkan keuntungan ataupun cuan secara gratis dan secara bersamaan berkontribusi pada kemajuan suatu proyek, terdapat beragam campaign yang biasanya dijalankan dalam satu bounty.

Kalian penasaran dan ingin mengenal apa itu crypto bounty dan bagaimana cara kerjanya? Yuk, langsung simak saja ulasan singkat di bawah ini!

Apa Itu Crypto Bounty?

Bounty secara harfiah artinya adalah hadiah. Pada dasarnya, crypto bounty adalah bentuk hadiah yang bisa didapatkan oleh seseorang dari sebuah proyek blockchain ataupun crypto, pada umumnya imbalan akan berbentuk suatu token dari proyek yang menjalankan program crypto bounty atau koin aset kripto lainnya. Token tersebut selain bisa digunakan untuk membayar atau menggunakan platform yang diikuti sebelumnya, juga dapat ditukar menjadi mata uang fiat, seperti IDR ataupun USD.

Untuk mendapatkan hadiah dari program bounty, seseorang perlu menyelesaikan tugas tertentu terlebih dahulu. Konsep dasarnya kurang lebih sama seperti pekerja harian lepas atau freelancer tanpa terikat suatu kontrak, penyelenggara akan memberikan hadiah kepada peserta yang sudah menyelesaikan tugas tertentu.

Biasanya tugas dan banyaknya hadiah yang akan diberikan kepada para peserta akan bergantung pada kebijakan proyek itu sendiri. Pada dasarnya, program crypto bounty adalah salah satu bagian dari strategi pemasaran untuk membantu startup ataupun proyek kripto mempromosikan proyek mereka ke khalayak publik.

Keuntungan program crypto bounty sendiri adalah metode promosi spesifik untuk mempromosikan suatu proyek crypto secara lebih efektif, di mana peserta juga secara bersamaan belajar dan mengerti konsep dasar proyek yang mereka promosikan serta secara bersamaan menyelesaikan tugasnya.

Bagaimana Cara Kerja Crypto Bounty?

Secara umumnya hampir sama dengan pekerjaan freelance, suatu proyek blockchain akan menjalankan kampanye marketing dan salah satunya adalah crypto bounty. Biasanya mereka membagi kampanye yang bisa diikuti oleh para peserta dalam beberapa jenis program, seperti bug, video, article dan campaign lainnya.

Proyek juga biasanya menyewa suatu pihak dan lebih dikenal dengan nama “Bounty Manager“, manajer ini akan mengawasi dan mengatur setiap proses dalam suatu kampanye untuk mendapatkan hasil maksimal.

Total hadiah biasanya akan ditentukan dari awal oleh suatu proyek dan tugas dari “Bounty Manager” adalah mengevaluasi apakah setiap tugas yang dijalankan oleh para peserta sudah sesuai dengan kriteria lalu membaginya secara merata lalu sesuai dengan stake atau point yang didapat oleh masing-masing peserta.

Program crypto bounty biasanya dijalankan oleh proyek yang sedang berada dalam tahap penawaran dengan metode Initial Coin Offering (ICO), Security Token Offering (STO) ataupun metode lainnya.

Apa Saja Jenis Crypto Bounty?

Dalam suatu program bounty, setiap orang dapat berpartisipasi dan berkontribusi dengan kemampuan yang mereka miliki, cara perhitungannya sendiri biasanya berbeda-beda dari setiap jenis bounty.

Nah, kalian bisa mencoba mengikuti crypto bounty di mana kalian bisa menyalurkan skill dan mungkin mendapatkan cuan dari imbalan yang didapatkan saat menyelesaikan suatu tugas. Terdapat beberapa jenis program bounties berbeda, yaitu;

Blog dan Video Campaign

Kalian seorang konten kreator, vlogger atau penulis? Mungkin program ini cocok untuk kalian. Biasanya para peserta perlu membuat suatu karya tulisan ataupun video di youtube untuk membuat konten dan mempromosikan proyek yang diikuti sebelumnya.

Untuk dapat memahami lebih dalam suatu proyek dan membuat konten yang sesuai dengan kriteria, biasanya akan diberikan suatu whitepaper untuk dibaca serta informasi lainnya untuk dapat digunakan sebagai panduan membuat konten.

Program crypto bounty ini biasanya menawarkan hadiah yang terbilang lebih besar dibandingkan program lainnya.

Social Media Campaign

Pada kampanye ini, peserta harus menyelesaikan suatu tugas dan biasanya berhubungan secara langsung dengan promosi di media sosial. Tugas dasar yang biasanya harus dilakukan adalah menyukai, membagikan suatu postingan ataupun membuat suatu postingan unik untuk mempromosikan proyek.

Sebelum bisa mengikuti program ini biasanya terdapat beberapa peraturan yang perlu dimengerti, seperti minimal pengikut atau total teman pada suatu akun peserta, selain itu juga kualitas dari akun juga menjadi salah satu faktor penting.

Signature Campaign

Secara mendasar, konsep dari kampanye ini sama dengan sama mekanisme endorse pada umumnya, yaitu mengharuskan peserta untuk memasang “kode signature” pada profil mereka. Umumnya, program satu ini lebih eksklusif karena biasanya hanya dapat diikuti oleh orang yang memiliki akun forum, seperti Bitcointalk ataupun Altcoinstalk.

Hadiahnya sendiri biasanya akan bergantung dari akun itu sendiri, sebagai contohnya, pada forum Bitcointalk ada beberapa tingkatan keanggotaan, seperti NewbieJuniorSeniorHero dan Legendary. Makin besar tingkatan, maka makin besar hadiah yang akan diterima nantinya.

Creative Campaign

Sama seperti namanya, program crypto bounty satu ini memberikan kebebasan bagi para peserta untuk berkontribusi pada program promosi yang dijalankan. Peserta bisa membuat infographics, GIF, desain foto dan hal lainnya.

Pada umumnya, peraturan yang harus dimengerti adalah menciptakan konten unik untuk menarik minat publik.

Bug Bounty

Kampanye ini biasanya diperuntukan kepada para developer ataupun peserta dengan pengetahuan bahasa pemrograman dan keamanan komputer. Peserta diharuskan menemukan suatu celah keamanan dari suatu proyek dan memberitahukannya kepada penyelenggara campaign.

Bug bounty biasanya menjadi program dengan nilai imbalan paling besar, bahkan dalam beberapa campaign, hadiah yang ditawarkan terbilang sangat fantastis dengan nilai lebih dari $1000-$2000 atau sekitar 15 sampai dengan 30 Juta Rupiah dalam satu bug yang ditemukan.

Apakah Program Crypto Bounty Menguntungkan?

Program crypto bounty adalah metode promosi yang cukup menguntungkan bagi semua pihak. Proyek bisa mendapatkan jangkauan lebih luas dengan lebih spesifik lalu memenuhi kuota penjualan pada tahap ICO, STO dan lainnya. Di sisi lain, peserta juga diuntungkan dengan hadiah yang mereka dapatkan serta wawasan dan ilmu baru dari suatu proyek yang mereka ikuti sebelumnya.

Crypto bounties bisa dijadikan salah satu cara tepat untuk mengerti lebih dalam apa itu crypto serta bagaimana cara kerjanya karena secara langsung berinteraksi dengan berbagai proyek dengan inovasi baru berbasis teknologi blockchain.

Nilai imbalan yang bisa didapat juga terbilang sangat fantastis karena pada dasarnya, hadiah tersebut akan mengikuti standar pembayaran suatu jasa di luar negeri, seperti US, SG dan negara lainnya, nilai yang ditawarkan biasanya mulai dari $1 sampai dengan $5000 untuk setiap tugas yang diselesaikan sehingga cukup menguntungkan apabila dilakukan secara konsisten.

Risiko Crypto Bounty

Apakah mengikuti suatu program crypto bounty selalu aman dan menguntungkan? Jawabannya Tidak! Sifat dasar dari dunia crypto adalah bebas dan tidak terpusat sehingga tidak ada otoritas yang mengatur, terlebih pada suatu program bounties.

Secara tidak langsung kalian akan berpartisipasi secara sukarela tanpa kontrak ataupun peraturan mengikat di antara kedua belah pihak, sehingga memiliki risiko cukup besar apabila tidak dilakukan dengan benar.

Risiko crypto bounty biasanya, adalah proyek yang berakhir scam, tidak memenuhi kuota penjualan ataupun regulasi baru, namun kebanyakan yang terjadi adalah suatu proyek blockchain berakhir scam.

Bounty Scam sendiri adalah suatu penipuan pada suatu program yang dijalankan oleh suatu perusahaan ataupun proyek crypto, di mana mereka menjajikan imbalan untuk menyelesaikan tugas tertentu, namun berakhir tidak membayar peserta karena berbagai alasan.

Cara Mengikuti Crypto Bounty yang Aman

Keuntungan program crypto bounty adalah memberikan imbalan cukup besar dan untuk dapat memilah mana kampanye yang aman dan menguntungkan, kalian bisa mengikuti beberapa tips di bawah ini;

  • Pilih proyek ataupun perusahaan crypto dengan konsep yang jelas
  • Lihat terlebih dahulu siapa orang yang menyelenggarakan program bounty
  • Berpartisipasi pada kampanye yang diselenggarakan oleh “Bounty Manager” terpercaya

Mulai Investasi Aset Kripto di Ajaib Kripto!

Siap memulai perjalanan investasi crypto kamu? Yuk, langsung saja mulai bersama Ajaib Kripto! Cek harga crypto hari ini, dan Jual Beli Bitcoin, Ethereum, Binance Coin, serta coin lainnya akan jadi lebih mudah, aman, dan terpercaya bersama Ajaib Kripto, aplikasi crypto yang sudah terdaftar dan berizin dari Bappebti. Yuk, download Ajaib Kripto sekarang!

Artikel Terkait