Investor Pro

Mengenal Casper Ethereum, Nama Lain Konsensus Proof of Stake

casper-ethereum

Tahukah kamu bahwa awal kehadiran Ethereum sebagai proyek blockchain yang melahirkan banyak proyek kripto baru ini menggunakan mekanisme konsensus proof of work. Sama halnya dengan proyek-proyek aset kripto kebanyakan, PoW terlebih dahulu digunakan salah satunya oleh Bitcoin. Hanya saja, mekanisme konsensus ini memiliki banyak kelemahan.

Vitalik Buterin selaku pendiri Ethereum berusaha mengembangkan blockchain ini hingga akhirnya Ethereum beralih ke konsensus proof of stake yang juga disebut Casper Ethereum. Protokol ini membantu mengatasi permasalahan skalabilitas, keamanan, hingga efisiensi energi melalui jaringan Ethereum.

Lalu, apa sebenarnya yang dimaksud dengan Casper Ethereum dan bagaimana cara kerjanya hingga bisa melahirkan banyak proyek kripto? Yuk, simak penjelasannya berikut ini.

Apa Itu Casper Ethereum?

Pada dasarnya, Casper Ethereum adalah protokol yang mengubah Ethereum dengan proof of work menjadi blockchain berbasis proof of stake alias PoS. Hal ini juga mengubah aktivitas mining pada jaringan Ethereum menjadi staking. Protokol Casper sendiri dibedakan berdasarkan dua tipe implementasinya yaitu Casper FFG atau Friendly Finality Gadget dan Casper CBC atau Correct Buy Constructions.

Casper FFG sendiri merupakan transisi dari protokol proof of work ke proof of stake sehingga tidak sepenuhnya proof of stake yang menjadi tahap pertama Casper. Protokol ini menggunakan proof of work untuk mining dengan mekanisme stake voting pada setiap 50 blok. Sedangkan untuk Casper CBC merupakan protokol yang secara penuh menggunakan konsensus baru yaitu PoW.

Setidaknya konsensus ini membutuhkan 2 sampai 3 validator yang akan menyetujui sehingga melahirkan deposit transaksi yang memungkinkan orang untuk staking sejumlah uang. Namun, jika mereka melakukan tindakan buruk, maka deposit akan hilang. Kedua model konsensus pada jaringan Ethereum ini yang menghasilkan kemampuan dalam membantu banyak proyek kripto menggunakan jaringan Ethereum.

Bagaimana Casper Ethereum Bekerja?

Pada dasarnya, transisi Ethereum 1.0 yang menggunakan PoW ke Ethereum 2.0 dengan PoS bernama update Serenity ini melipatkan beberapa tahapan. Dimulai dari tahap awal alias fase 0 dengan meluncurkan blockchain baru bernama Beacon Chain yang diatur oleh Casper FFG. Implementasi Casper Ethereum ini bakal menghilangkan proses mining pada jaringan Ethereum dengan staking.

Lalu, staking ini membantu setiap validator untuk memiliki kemampuan voting berdasarkan jumlahnya. Semakin besar Ethereum yang di-staking, maka semakin besar kemampuan voting yang dimiliki. Setidaknya dibutuhkan staking minimal sebanyak 32 Ethereum untuk bisa menjadi validator di tahap Serenity yang bakal didepositkan ke smart contract khusus berbasi blockchain Ethereum 1.0.

Nantinya validator dipilih secara ajak agar bisa mengajukan sejumlah blok baru dan dihadiahkan blok atas kontribusinya. Hanya saja, hadiah blok terdiri dari sejumlah biaya transaksi karena tidak adanya insentif blok.

Kelebihan Casper Ethereum

Bukan tanpa alasan hadirnya Casper Ethereum sebagai salah satu pembaruan karena kelebihan yang ditawarkan. Mengubah mekanisme konsensus PoW ke PoS akan berdampak pada pengurangan sumber daya dan penggunaan energi listrik berlebihan yang bisa ditemukan di PoW. Casper Ethereum lebih terdesentralisasi karena tidak adanya mining farm.

Selain itu, protokol ini mampu meningkatkan keamanan blockchain karena mekanismenya. Jika validator melakukan fraud, maka mereka akan kehilangan dana yang didepositkan sebelumnya dan harus keluar dari jaringan secepatnya. Oleh karena itu, tidak ada alasan bagi pengguna untuk mencurangi sistem demi keuntungan tersendiri.

Dengan begitu, Casper Ethereum bekerja layaknya seorang akuntan pada buku besar Ethereum 2.0 yang berperan dalam proses pemilihan dan mengatur sejumlah urutan blok pada rantai. Ditambah dengan anggapan bahwa Casper Ethereum bakal memberikan kontribusi secara signifikan terhadap tingkat desentralisasi dalam jaringan Ethereum

Dengan kata lain, setiap individu memiliki kemampuan untuk membeli jumlah Ethereum secara banyak untuk bisa mengamankan jaringan blockchain.

Keterbatasan dan Kekurangan Casper Ethereum

Di samping kelebihan yang ditawarkan oleh Casper Ethereum, tentunya ada keterbatasan yang menjadi kekurangan untuk dihadapi. Casper Ethereum masih membutuhkan waktu menuju implementasi penuh dan upaya ekstra. Mengingat, tingkat keamanan butuh diuji lebih lanjut dengan aspek rincian yang harus disesuaikan. Fase 0 pada update Serenity tentunya akan membutuhkan pembaruan kembali.

Dengan begitu, kamu bisa memprediksi hasil akhir maupun saat beroperasi. Selain itu, keterbatasan yang dimiliki Casper Ethereum ini membuatnya belum mampu mengatasi kondisi saat sistem validasi Ethereum terganggu, sehingga masih bisa terserang persentase 51 persen. Sedangkan untuk setiap pengguna, kekurangan terdapat pada akses pengguna-pengguna dengan modal besar saja.

Hal ini membuat mereka akan sering terpilih karena ketentuan yang membuatnya terpilih menjadi validator. Dengan begitu, mereka akan terus mendapatkan biaya transaksi dan menghasilkan banyak keuntungan. Belum lagi dengan sejumlah validator yang terkadang tidak muncul untuk menyelesaikan pekerjaan mereka, sehingga Casper Ethereum tetap membutuhkan banyak optimasi.

Terlepas dari kelebihan dan kekurangan Casper Ethereum, protokol ini tetap dibutuhkan. Mengingat, transisi yang panjang dan rumit pada prosesnya ke mekanisme PoS dilakukan bukan tanpa alasan. Walaupun tetap membutuhkan banyak pengembangan dan pembaruan lebih jauh, hal ini bisa menjadi solusi dari permasalahan yang terjadi pada mekanisme konsensus PoW.

Pembaruan yang dilakukan Ethereum pada sistem blockchain-nya tentu menjadi alasan mengapa aset kripto ini sangat disarankan. Pengembangan yang selalu dilakukan oleh sebuah proyek kripto menunjukkan keseriusannya untuk memberikan manfaat bagi setiap penggunanya. Hal ini jelas akan mempengaruhi pergerakan harga aset kripto di masa mendatang.

Tidak heran, jika Ethereum menjadi pilihan aset kripto untuk diinvestasikan karena memiliki prospek bagus di masa depan. Apalagi untuk mendapatkan Ethereum sebagai investasi semakin mudah dilakukan. Salah satunya menggunakan aplikasi Ajaib Kripto. Ajaib Kripto hadir untuk membantu siapapun yang ingin berinvestasi di aset kripto.

Mulai Investasi Aset Kripto di Ajaib Kripto!

Siap memulai perjalanan investasi crypto kamu? Yuk, langsung saja mulai bersama Ajaib Kripto! Cek harga crypto hari ini, dan Jual Beli Bitcoin, Ethereum, Binance Coin, serta koin lainnya akan jadi lebih mudah, aman, dan tepercaya bersama Ajaib Kripto, aplikasi crypto yang sudah terdaftar dan berizin dari Bappebti.

Yuk, download Ajaib Kripto sekarang!

Artikel Terkait