Seputar Info

Shio 2023: Penjelasan Lengkap dan Ramalan Kemujuran

shio-2023

Shio 2023 atau tahun ini adalah kelinci, spesifiknya adalah kelinci air (water rabbit). Masyarakat Tionghoa meyakini setiap tahun dalam kalender Tiongkok, akan memiliki peruntungan masing-masing berdasarkan Shio mereka.

Shio 2023 kelinci air sendiri memiliki makna tersendiri di balik perayaan Imlek. Dikutip dari China Highlights, tahun kelinci air ini dimulai pada 22 Januari 2023 (Tahun Baru Imlek) dan akan berakhir pada 9 Februari 2024 (Malam Tahun Baru Imlek).

Selain Imlek 2023, kelinci air juga berlaku pada Imlek di tahun-tahun 1927, 1939, 1951, 1963, 1975, 1987, 1999, 2011, dan 2035.

Masyarakat Tionghoa memiliki kepercayaan jika kelinci merupakan hewan dengan simbol umur panjang, kedamaian, dan kemakmuran dalam budaya Tionghoa. Maka dari itu, tahun 2023 diprediksi menjadi tahun harapan bagi semua orang.

Lantas, ada apa saja perkiraan atau ramalan Shio 2023? Ini dia penjelasannya yang telah dirangkum dari berbagai sumber!

Karakter Shio 2023 Kelinci Air

Masih mengutip dari China Highlight, hewan kelinci adalah makhluk yang memiliki sifat lembut, pendiam, anggun, dan waspada serta cepat, terampil, baik hati, sabar, dan sangat bertanggung jawab. Namun, kelinci terkadang enggan mengungkapkan pikirannya kepada orang lain dan cenderung melarikan diri dari kenyataan.

Kendati demikian, kelinci selalu setia kepada orang-orang di sekitarnya terutama mereka yang sudah dikenal dengan baik dan dekat.

Kelinci jantan dicirikan dengan selalu memperlakukan orang dengan sopan, dengan senyum lembut. Ia mampu membuat orang lain menaruh kepercayaan padanya. Kelinci jantan juga memiliki sifat tulus.

Ketika menghadapi kesulitan yang berat, para kelinci jantan tidak pernah putus asa dan tetap gigih dalam upaya mencari solusi. Ini berarti mereka akhirnya mencapai kesuksesan yang patut ditiru.

Sebuah legenda Tiongkok menjelaskan, orang yang lahir pada setiap tahun hewan memiliki beberapa ciri kepribadian dari hewan tersebut. Masyarakat Tionghoa percaya bahwa orang yang lahir pada tahun kelinci memiliki sifat waspada, jenaka, terburu-buru, dan cerdik.

Meski diramalkan akan hoki di tahun ini, shio kelinci akan terkena ciong ringan atau menghadapi sedikit hambatan dalam perjalanannya. Dengan adanya ketidakharmonisan yang mungkin terjadi, maka kestabilan emosi menjadi kunci sukses untuk bisa melewati tahun ini dengan lebih harmonis.

Ramalan Shio yang Kurang Beruntung Tahun 2023

Hewan-hewan zodiak Tionghoa sering dikelompokkan menjadi empat “trines”, atau kelompok tiga hewan yang dianggap cocok satu sama lain.

Kelinci adalah salah satu hewan di trine “kayu”, bersama dengan domba dan babi. Trine lainnya adalah trine “api” (tikus, kuda, dan anjing), trine “bumi” (lembu, ular, dan ayam jantan), dan trine “air” (naga, monyet, dan harimau).

Menurut Shio 2023, tanda-tanda yang paling terkena dampak negatif pada tahun 2023 adalah musuh Kelinci, yaitu Tikus, Harimau, dan Ayam. Pada tahun 2023, orang-orang yang termasuk dalam tanda-tanda zodiak ini harus melakukan upaya ekstra untuk mencapai tujuan mereka, apakah itu tentang uang, pengembangan pribadi, atau cinta. Berikut penjelasannya, dilansir dari The Chinese Zodiac.

1. Shio Tikus (lahir tahun 1960, 1972, 1984, 1996, 2008, 2020)

Pada tahun Shio 2023 kelinci air, shio tikus adalah salah satu shio yang paling tidak beruntung. Tidak hanya itu, hampir tidak ada orang di sekitar yang bisa membantu pemilik shio tikus di tahun 2023.

Menurut ramalan Tionghoa, shio tikus keuangan akan terganggu bahkan mungkin harus menjual beberapa aset, seperti tanah atau properti untuk bisa bangkit kembali.

Maka dari itu, ambil langkah yang tepat karena ada kemungkinan keadaan akan memburuk. Gunakan awal tahun untuk merusak hal-hal yang membuat pemilik shio ini sulit bangkit.

2. Shio Harimau (lahir tahun 1950, 1962, 1974, 1986, 1998, 2010, 2022)

Setiap orang bisa sangat mencintai seseorang, tetapi bagi shio harimau sesuatunya tidak berjalan seperti keinginannya di tahun ini. Semua masalah yang muncul akan berasal dari sini. Ketegangan dalam kehidupan pribadi pemilik shio macan mungkin bisa memengaruhi karier, kesehatan, dan kepercayaan diri.

Bahkan diramalkan, pemegang shio harimau juga mungkin akan menderita kerugian finansial yang signifikan. Sejumlah uang atau proyek yang diimpikan mungkin gagal dan pengemasan banyak rencana.

3. Shio Ayam (lahir tahun 1957, 1969, 1981, 1993, 2005, 2017)

Orang yang lahir pada tahun shio ayam diramal akan mengalami masalah keuangan yang bergejolak pada tahun 2023. Maka dari itu, pemegang shio ayam harus mengelola keuangan dengan ekstra hati-hati atau risikonya akan mengalami kerugian finansial yang tidak terduga.

Pemilik shio ayam harus lebih bijaksana dalam menghabiskan uang untuk menghindari kehilangan kolega dan penghematan. Usahakan juga untuk tidak meminjam uang pada shio 2023 yaitu kelinci air, karena justru akan menjadi boomerang yang membawa kesulitan ke diri sendiri.

Itu dia penjelasan mengenai Shio 2023 kelinci air beserta shio lawannya yang diramalkan kurang beruntung tahun ini. Namun kembali lagi ke diri sendiri, ya, karena setiap kesuksesan dan kegagalan merupakan hasil dari apa yang kita perbuat dan bukan karena shio semata.

Mulai Investasi Aset Kripto di Ajaib Kripto!

Siap memulai perjalanan investasi crypto kamu? Yuk, langsung saja mulai bersama Ajaib Kripto! Cek harga crypto hari ini, dan Jual Beli Bitcoin, Ethereum, Binance Coin, serta koin lainnya akan jadi lebih mudah, aman, dan tepercaya bersama Ajaib Kripto, aplikasi crypto yang sudah terdaftar dan berizin dari Bappebti.

Yuk, download Ajaib Kripto sekarang!

Artikel Terkait