Investor Pro

Mudah dan Aman, Ini Dia Langkah Cara Menjual Koin Tron To IDR

Tron to IDR

TRX atau tron adalah suatu platform digital terdesentralisasi berbasis teknologi blockchain yang menggunakan mata uangnya sendiri, koin tersebut dikenal dengan tronix atau lebih dikenal TRX. Koin ini menjadi salah satu kripto terbesar saat ini sehingga proses membeli ataupun menjual Tron to IDR juga terbilang cukup mudah.

Tron sendiri pertama kali didirikan oleh Justin Sun bersama timnya melalui Tron Foundation dan berbasis di Singapura pada tahun 2017. Ekosistem blockchain tronix bertujuan untuk menciptakan bentuk baru dari sistem hiburan global untuk dapat berbagi konten digital dengan biaya yang lebih murah.

Nah, pada ulasan kali ini tim Ajaib Kripto mencoba untuk merangkum cara menjual koin tron to IDR paling mudah dan aman. Yuk, simak selengkapnya di bawah ini.

Apa Itu Tron (TRX)?

Tronix atau tron adalah suatu platform blockchain terdesentralisasi yang dirancang menggunakan teknologi blockchain di mana platform ini diciptakan untuk membuat sistem baru yang menjembatani teknologi blockchain dengan konten dan hiburan.

Jaringan utama TRX memiliki kapasitas transaksi cukup besar, yaitu sekitar 2.000 transaksi setiap detiknya dan menggunakan konsensus Proof-of-Stake (PoS). Melalui mekanisme, setiap pengguna jaringan tron dapat memilih “perwakilan super” (SR) untuk memvalidasi setiap transaksi pada jaringannya.

Jaringan tron dirancang untuk dapat membantu para pengembang membuat aplikasi terdesentralisasi melalui kontrak pintar tanpa perlu biaya transaksi tinggi serta latensi jaringan konvensional yang lama.

Tron menggunakan arsitektur baru dengan memperkenalkan jaringan tiga lapis, dengan lapisan inti, penyimpanan serta aplikasi. Tron juga menggunakan algoritma DPoS yang dikembangkan dari konsensus Proof-of-Stake dimana mekanisme ini akan memastikan tidak ada satu orang pun yang dapat mengontrol lebih dari satu node dalam keseluruhan jaringannya.

Fitur Tron Blockchain

Sebelum masuk ke pembahasan bagaimana cara jual koin trx, ada baiknya untuk mengetahui beberapa fitur unggulan pada jaringan tronix, beberapa fiturnya yaitu adalah;

1. Skalabilitas

Skalabilitas lebih luas dengan struktur utama yang kuat dan diimplementasikan secara langsung dengan smart contract di mana hal ini memungkinkan aplikasi yang diciptakan oleh para pengembang dapat didistribusikan melalui protokol tron.

Jaringan tron juga memungkinkan efisiensi secara maksimal untuk proses distribusinya yang memungkinkan adopsi massal serta memastikan skalabilitas lebih luas untuk berbagai kegunaan di dalam satu ekosistem.

2. Efisiensi

Protokol tron menawarkan bentuk jaringan dengan efisiensi tinggi, di mana jaringan blockchain mereka memiliki kapasitas transaksi yang besar, hal ini menjadikan tronix menjadi pilihan yang lebih baik untuk penggunaan sehari-hari dibandingkan bitcoin ataupun ethereum.

Kapasitas tron bisa mencapai lebih dari 2.000 transaksi setiap detiknya dengan biaya lebih rendah dibandingkan altcoin lainnya, protokol ini juga menawarkan mekanisme smart contract dan memungkinkan proses transaksi menjadi lebih efektif.

3. Reliable

Jaringan tron juga memiliki struktur jaringan lebih canggih dengan menggunakan konsensus terdesentralisasi yang menawarkan mekanisme distribusi hadiah lebih unik dan reliable.

Protokol tronix menawarkan arsitektur baru yang memperkenalkan jaringan tiga lapis, di mana menggunakan algoritme DPoS dan dikembangkan dari mekanisme Proof-of-Stake. Mereka menawarkan yang memastikan tidak ada satu orang atau pihak pun yang dapat mengontrol lebih dari satu node pada jaringannya.

Cara Menjual Koin Tron To IDR

Tronix atau lebih dikenal koin Tron merupakan salah satu aset kripto terbesar di pasar crypto yang menduduki posisi tinggi pada total volume dan transaksi saat ini, cara menjual koin tron to IDR juga tidak terlalu rumit karena saat ini sudah tersedia di berbagai platform. Namun, pada umumnya terdapat beberapa cara jual koin TRX yang sering ditemui saat ini, yaitu;

1. Decentralized Exchange (DEX)

Rekomendasi cara menjual koin tron to IDR yang pertama adalah melalui decentralized exchange atau DEX. Cara ini merupakan salah satu cara umum yang cukup digemari karena prosesnya terbilang lebih mudah dan aman.

Setiap pengguna dapat menggunakan platform DEX untuk menjual koin trx mereka ke aset crypto lainnya, seperti BTC, LTC, ETH. Setelah prosesnya selesai pengguna tersebut dapat mengirim aset yang sudah ditukarkan tersebut ke platform pertukaran lainya yang menyediakan opsi penukaran tron to IDR.

2. Peer-To-Peer (P2P)

Cara menjual koin tron to IDR selanjutnya adalah melalui metode Peer-To-Peer atau lebih dikenal dengan P2P, metode tidak terlalu banyak digunakan saat ini. Cara ini memungkinkan seseorang untuk dapat menjual koin TRX mereka secara langsung kepada orang lain tanpa melewati pertukaran ataupun broker.

Biasanya untuk dapat menggunakan metode ini, seseorang perlu bergabung pada suatu forum ataupun sosial media dan menawarkan secara langsung kepada anggota komunitas lainnya. Namun, ini cukup beresiko karena lebih rentan terhadap penipuan.

3. Platform Ajaib Kripto 

Rekomendasi cara menjual koin tron to IDR yang terakhir adalah metode paling mudah dan aman dibanding cara lainnya, yaitu dengan menjualnya melalui platform Ajaib Kripto. Ini merupakan platform multi-fungsi yang memungkinkan pengguna untuk mengubah aset crypto mereka menjadi IDR ataupun sebaliknya.

Platform Ajaib Kripto juga sudah terdaftar secara resmi di Bappebti, ini memastikan keamanan serta kenyamanan bagi para penggunanya. Platform mereka juga memiliki berbagai kelebihan, contohnya seperti biaya transaksi rendah, waktu konfirmasi lebih cepat serta keamanan platform yang lebih terjamin dibandingkan metode lainnya.

Cara Menjual Koin Tron Mana Yang Paling Aman dan Mudah?

Berbagai metode memiliki kelebihan serta kekurangannya masing-masing, namun cara menjual tron to IDR paling direkomendasikan adalah menggunakan cara terakhir, yaitu melalui platform Ajaib Kripto.

Cara jual koin trx ke rupiah melalui platform Ajaib Kripto menjadi cara terbaik karena sudah terjamin serta terdaftar di otoritas resmi. Dibandingkan metode decentralized exchange atau Peer-To-Peer, metode lebih unggul dalam berbagai sisi.

Platform Ajaib Kripto saat ini sudah tersedia pada berbagai sistem operasi seperti android dan IOS sehingga sangat mudah untuk diakses dimanapun dan kapanpun oleh setiap penggunanya. 

Artikel Terkait