Aset crypto adalah salah satu jenis aset baru yang memiliki risiko sangat tinggi dibandingkan aset lainnya, seperti saham ataupun forex. Hal ini karena tidak ada otoritas pusat yang mengatur pergerakan harganya sehingga sangat fluktuatif, selain itu pasar crypto juga lebih rentan terhadap kasus peretasan.
Hacking atau peretasan saat ini menjadi masalah utama di dalam dunia crypto dan para investor serta trader menghadapi risiko kerugian yang lebih besar. Oleh karena itu, asuransi crypto menjadi suatu hal penting yang dapat melindungi para penggiat aset crypto dari berbagai kejadian tak terduga dan merugikan.
Pada artikel di bawah ini, tim Ajaib Kripto sudah merangkum berbagai informasi penting mengenai apa itu asuransi crypto serta bagaimana cara kerjanya.
Apa Itu Asuransi Crypto?
Asuransi crypto adalah suatu langkah yang dilakukan untuk melindungi serta meminimalisir resiko kerugian yang terjadi karena suatu kejadian tidak terduga, seperti peretasan. Tingkat kejahatan di dunia crypto sangatlah tinggi dibandingkan pasar lainnya dan oleh karena itu asuransi aset kripto sangat diperlukan untuk mencegah kerugian atau bahkan mungkin kebangkrutan yang sering terjadi pada platform pertukaran.
Di sisi lain, harga aset kripto juga sangat fluktuatif dibandingkan pasar lainnya, hal ini menyebabkannya menjadi target mudah bagi peretasan tingkat tinggi. Akibatnya, para investor ataupun trader bisa merugi jutaan dolar dalam waktu sangat cepat. Pada akhirnya, hal ini malah berdampak pada industri secara keseluruhan dan berpotensi menyebabkan kerugian yang lebih besar.
Walaupun pada dasarnya asuransi crypto sama dengan jenis asuransi lainnya, tetapi hal itu tidak sepenuhnya benar. Aset crypto berbeda mata uang fiat seperti Dolar ataupun Rupiah, hal yang membedakannya yaitu mata uang kripto tidak didukung secara langsung oleh pemerintah. Selain itu, karena termasuk industri yang baru maka tidak ada perlindungan peraturan untuk menghentikan tindak kejahatan ataupun kehilangan dana dalam suatu aset.
Cara Kerja Asuransi Crypto
Cara kerja asuransi crypto pada dasarnya hampir dengan asuransi pada umumnya, yaitu mengganti aset yang dicuri sebelumnya. Perusahaan asuransi aset kripto akan menanggung dampak kerugian terkait pelanggaran serta peretasan yang terjadi sesuai dengan kesepakatan di antara kedua belah pihak sebelumnya.
Pada umumnya, saat ini asuransi crypto hanya menanggung beberapa hal saja, contohnya seperti kerugian yang dialami karena suatu peretasan, sedangkan kerugian karena fluktuasi pasar biasanya tidak termasuk. Risiko lainnya yang biasanya tidak dilindungi oleh asuransi aset kripto adalah ketika investor terlibat dalam suatu skenario ponzi.
Asuransi crypto biasanya juga tidak menanggung kelalaian yang dilakukan oleh para penggunanya sendiri, contohnya seperti kehilangan private key, terkena phising scam ataupun perangkat keras crypto yang hilang.
Perdagangan dan investasi kripto merupakan industri baru dan oleh karena itu masih memiliki banyak kekurangan, terlebih pemerintah tidak mengaturnya secara langsung sehingga asuransi crypto hanya melindungi beberapa hal saja seperti yang disebutkan sebelumnya.
Kelebihan
- Menawarkan opsi perlindungan kepada para investor dan trader untuk setiap aset yang mereka miliki.
- Meningkatkan kepercayaan dari para user apabila suatu platform pertukaran menggunakan asuransi crypto.
- Meminimalisir resiko dan kerugian yang diderita ketika terkena peretasan dan kasus tertentu yang dilindungi oleh asuransi aset kripto.
Kekurangan
- Asuransi crypto belum sepenuhnya teregulasi dan lebih beresiko untuk merugikan pengguna karena ketentuan yang tidak diberitahukan sebelumnya.
- Pilihan asuransi yang lebih terbatas dibandingkan asuransi pada umumnya.
- Biayanya masih terbilang lebih mahal dibandingkan asuransi lainnya, namun keuntungan yang didapat terbatas.
Mengapa Asuransi Crypto Begitu Penting?
Asuransi crypto memberikan perlindungan dari berbagai kejadian tidak terduga, terlebih kejahatan crypto seperti hacking yang saat ini menjadi masalah utama. Perdagangan crypto juga sangatlah fluktuatif dan hal ini membuatnya menjadi target peretasan oleh para pelaku kejahatan, hal ini tentunya sangatlah merugikan.
Berbagai sumber mengatakan bahwa peretasan menjadi masalah utama di dalam industri kripto saat ini dengan menyumbang lebih dari 95 persen dari semua kejahatan crypto. Pada tahun 2022, total aset yang dicuri dari berbagai platform sudah melebihi $3,8 Miliar, naik 15% dibandingkan beberapa tahun sebelumnya.
Dari sini kita bisa melihat mengapa asuransi ini menjadi hal yang sangat penting, beberapa platform pertukaran seperti Coinbase dan Binance juga sudah menerapkan asuransi aset kripto untuk melindungi aset para penggunanya.
Walaupun asuransi kripto saat ini sangatlah penting, namun pilihannya masih sangat terbatas dan hanya memberikan perlindungan pada suatu kasus tertentu saja. Oleh karena itu, biasanya individual seperti investor ataupun trader belum terlalu membutuhkannya. Hal terbaik yang dapat dilakukan selain menggunakan asuransi kripto adalah berhati-hati ketika berinteraksi dengan pasar crypto.
Mulai Investasi Aset Kripto di Ajaib Kripto!
Siap memulai perjalanan investasi crypto kamu? Yuk, langsung saja mulai bersama Ajaib Kripto! Cek harga crypto hari ini, dan Jual Beli Bitcoin, Ethereum, Binance Coin, serta coin lainnya akan jadi lebih mudah, aman, dan tepercaya bersama Ajaib Kripto, aplikasi crypto yang aman dan sudah terdaftar serta berizin dari Bappebti. Yuk, download Ajaib Kripto sekarang!