Crypto menjadi aset populer dalam beberapa tahun terakhir. Namun karena ada banyak sekali aset kripto yang tersebar di pasar, kita juga akan kesulitan menentukan performa aset mana yang terbaik dan membuat keputusan investasi yang tepat. Benchmark Crypto hadir untuk membantu memahami hal-hal tersebut.
Pengertian Benchmark Crypto
Benchmark crypto merupakan sebuah tolak ukur yang digunakan untuk membandingkan sebuah kinerja dari aset kripto atau aset digital lain terhadap pasar secara keseluruhan.
Peran Benchmark crypto disini untuk membantu para investor, pengembang, dan juga pedagang dalam memantau kinerja suatu aset kripto dalam jangka waktu tertentu tertentu lalu membandingkannya dengan kinerja pasar crypto secara keseluruhan atau mungkin dalam indeks tertentu.
Jenis Benchmark dalam Investasi
Benchmark crypto ada untuk memudahkan investor dalam memahami performa suatu aset kripto, dengan begitu investor bisa membuat keputusan tepat saat berinvestasi dan memitigasi risiko pasar.
Ada beberapa jenis benchmarks crypto yang biasanya digunakan dalam investasi, yaitu:
Crypto 20
Crypto 20 merupakan indeks yang terdiri dari 20 crypto teratas berdasarkan kapitalisasi pasarnya. Indeks ini mencakup kripto seperti Bitcoin, Ethereum, Ripple, dan Litecoin, dan memberikan gambaran umum tentang performa pasar kripto secara keseluruhan.
Bitcoin Index
Indeks kedua adalah Bitcoin Index. Indeks digunakan untuk mengukur performa Bitcoin pergerakan harga Bitcoin yang ada di pasar. Nah, salah satu contoh crypto 20 CME CF Bitcoin Reference Rate yang digunakan sebagai benchmarks untuk kontrak jangka waktu Bitcoin yang bekerja sama di CME Group.
Token 200
Indeks ini mampu mencakup sekitar 200 crypto teratas berdasarkan kapitalisasi pasarnya. Aset kripto ini Bitcoin, Ethereum, Cardano, dan Binance Coin.
Sebagai catatan, setiap benchmark yang disebutkan diatas tentu memiliki dan kelebihannya masing-masing. Penggunaan benchmarks crypto akan sangat tergantung pada penggunaannya. Pilihan jenis benchmark yang tepat tergantung pada tujuan investasi dan strategi investasi yang digunakan.
Keuntungan Menggunakan Benchmark Crypto
Hadirnya benchmark crypto memberikan banyak manfaat, terutama bagi para investor dan penikmat aset kripto, yaitu:
- Membantu investor dalam memahami performa suatu aset. Benchmarks crypto memudahkan para investor dalam memahami dan membandingkan suatu aset kripto dalam hal kualitas dan performanya.
- Menyediakan informasi pasar kepada para investor. Dengan adanya informasi pasar, investor bisa lebih mudah dalam memahami abgaimana pasar crypto berkeembang sdampai sejauh ini.
- Membantu investor dalam membuat keputusan dan mengelola risiko. Benchmark tentu membantu investor dalam membuat keputusan yang tepat dalam berinvestasi, yaitu dengan cara membandingkannya dengan aset kripto lainnya. Selain itu, investor bisa sekaligus mengelola risiko dengan cara tersebut.
Keuntungan Menggunakan Benchmark Crypto
Namun benchmark crypto juga memiliki beberapa kekurangan, diantaranya:
- Benchmark crypto sangat subjektif dan akan sangat tergantung pada individu yang menilai. Jadi, hasil benchmark pun akan tergantung dari pandangan dan preferensi setiap individu.
- Data yang digunakan di benchmarks crypto masih terbatas. Ini menyebabkan hasil benchmark tidak akurat.
- Sampai saat ini belum ada standar pasti untuk benchmark crypto. Sehingga belum memiliki standar yang bisa diterima secara luas. Ada banyak perbedaan yang dihasilkan dari benchmark antar individu dan institusi.
- Keandalan dari benchmarks crypto masih menjadi pertanyaan besar. Mengapa demikian? data dan metodologi yang digunakan tidak selalu bisa di percaya.
- Faktanya, benchmarks crypto masih sangat rentan terhadap manipulasi. Hal ini disebabkan karena tidak adanya mekanisme yang bisa memastikan kalau data atau metodologi yang digunakan tidak dipengaruhi oleh siapapun.
Oleh karena itu, penting bagi investor dan pelaku pasar untuk memahami dan mempertimbangkan kekurangan benchmark crypto saat menggunakannya sebagai dasar untuk membuat keputusan investasi. Lalu bagaimana cara memilih benchmark crypto yang tepat?
Cara Memilih Benchmark Crypto yang Tepat
Memilih benchmark crypto yang tepat dalam menentukan keberhasilan strategi dan portofolio investasi yang dimiliki investor. Ada beberapa tips yang bisa kamu ikuti untuk memilih benchmark yang tepat:
Pertama, kamu harus mempertimbangkan jenis portofolio crypto yang dimiliki. Seperti menentukan apakah di dalam portofolio hanya ada aset kripto tertentu seperti Bitcoin, atau mungkin aset kripto campuran. Jika portofolio terdiri dari aset kripto campuran, maka tolak ukur yang bisa memperhitungkan keseluruhan portofolio itu akan lebih cocok.
Kamu juga harus memperhatikan setiap koin yang masuk ke dalam indeks. Singkatnya kamu harus memastikan kalau setiap koin yang dimasukkan ke dalam indeks itu sesuai dengan profil risiko kamu. Kamu bias mencari benchmark yang lebih stabil jika ingin mengurangi risiko.
Memastikan metrik yang digunakan dalam benchmarks juga menjadi poin penting dalam memilih benchmarks crypto yang tepat. Pastikan metrik yang digunakan di benchmark crypto sesuai dengan tujuan investasimu.
Dengan memeriksa benchmark historis kerja juga akan membantumu memonitor bagaimana kinerjanya dalam suatu periode tertentu. Kamu bisa memperkirakan bagaimana benchmark akan bereaksi terhadap suatu perubahan yang terjadi di pasar masa mendatang.
Nah, singkatnya kamu harus menyesuaikan benchmark dengan kebutuhanmu untuk mendapatkan fungsi atau kegunaan yang maksimal. Kamu harus memahami dengan benar bagaimana tujuan investasimu.