Investor Pro

Upgrade Cancun: Apa Saja Dampaknya bagi Jaringan Ethereum?

cancun

Saat ini, upgrade Cancun pada jaringan utama Ethereum menjadi salah satu topik utama yang banyak dibicarakan oleh para  komunitas crypto. Hal tersebut bukanlah tanpa alasan, ETH menjadi aset kripto terbesar kedua setelah Bitcoin dan menjadi pondasi penting bagi berbagai aset kripto yang kita tahu saat ini.

Ethereum Cancun sendiri dilihat sebagai salah satu peningkatan penting setelah upgrade Shanghai yang sebelumnya diimplementasikan pada bulan April 2023, terlebih dengan implementasi proposal EIP-4844.

Nah, pada kesempatan kali ini, tim Ajaib Kripto sudah merangkum beberapa informasi penting mengenai upgrade Cancun beserta dampaknya pada jaringan Ethereum. Penasaran? Yuk, lihat selengkapnya pada artikel di bawah ini!

Mengapa Upgrade Cancun Begitu Penting?

Ethereum Cancun adalah suatu proposal peningkatan yang bertujuan untuk meningkatkan skalabilitas serta efisiensi jaringannya melalui beberapa implementasi fitur baru.

Berbeda dengan peningkatan Shanghai-Shappela yang memungkinkan penarikan ETH dari program staking ,fokus utama dari Upgrade Cancun adalah melakukan optimasi pada sisi Ethereum Virtual Machine (EVM) dan skalabilitas jaringan utamanya.

Peningkatan ini dinilai sangat penting bagi masa depan Ethereum karena memungkinkan proses transaksi yang lebih murah dan cepat. Upgrade Cancun juga memungkinkan jaringan Layer-2, seperti Abitrum dan Optimism untuk melakukan transaksi 10x lebih cepat dibandingkan kecepatan transaksi saat ini karena mengimplementasikan EIP-4844.

Ethereum Cancun adalah peningkatan besar yang mengadopsi berbagai proposal canggih untuk memastikan skalabilitas jaringan ETH menjadi lebih baik dibandingkan sebelumnya.

Peningkatan Apa Saja yang Terdapat dalam Ethereum Cancun?

Vitalik Buterin bersama anggota komunitas Ethereum lainnya akan mengimplementasikan beberapa proposal peningkatan baru secara bersamaan dan beberapa peningkatan tersebut adalah;

Meningkatkan Skalabilitas Ethereum

Dikutip dari situs resmi Ethereum, tujuan utama pada Upgrade Cancun adalah implementasi EIP-4844 yang dinilai dapat meningkatkan skalabilitas jaringannya, terlebih untuk Layer-2. Proposal peningkatan ini memungkinkan pengurangan biaya pada setiap transaksinya dan dapat dicapai dengan memperkenalkan transaksi Binary Large Object (BLOB).

Pada dasarnya, BLOB adalah suatu mekanisme yang digunakan untuk memindahkan data transaksi ke penyimpanan sementara pada node lapisan konsensus.

Berbeda dengan transaksinya pada umumnya yang menyimpan data secara permanen, Upgrade Cancun memungkinkan setiap data untuk disimpan sementara lalu dihapus ketika transaksinya sudah selesai. Hal ini akan membuat keseluruhan biayanya menjadi lebih murah.

Optimasi Smart-Contract

Smart-Contract merupakan salah satu keunggulan utama pada jaringan ETH dan Vitalik bersama kontributor lainnya mencoba untuk mengoptimasi fitur ini dengan mengadopsi mekanisme yang ada pada EIP-1153.

Proposal peningkatan ini memungkinkan kontrak pintar untuk menyediakan tempat penyimpanan sementara tanpa perlu mengubah keseluruhan datanya. Dengan penggunaan transient storage, interaksi pada kontrak dapat disederhanakan.

Ethereum Cancun memungkinkan kontrak pintar untuk menyimpan data yang diperlukan dalam penyimpanan sementara selama transaksinya berlangsung tanpa perlu merubah kontraknya dari awal, sehingga meningkatkan kinerjanya menjadi lebih efisien

Efisiensi EVM

Upgrade Cancun juga mengimplementasikan proposa EIP-5656 yang memperkenalkan instruksi EVM baru untuk dapat diproses secara efisien melalui optimasi pada memori. Hal ini juga mendukung penyalinan kode yang lebih akurat serta meningkatkan kinerja sekitar 10,5% pada proses penyalinan memori.

Proposal ini menjadi salah satu peningkatan penting karena berguna untuk berbagai operasi yang memerlukan daya komputasi, dan juga berguna untuk kompiler untuk menghasilkan kode byte yang lebih efisien dan lebih kecil dibandingkan sebelumnya. Tidak hanya itu EIP-5656 juga akan menghemat biaya karena keseluruhan prosesnya dibuat menjadi lebih sederhana.

Akses Beacon Chain melalui EVM

Ethereum Cancun juga akan diimplementasikan dengan proposal EIP- 4788 yang memungkinkan developer untuk dapat mengakses berbagai informasi pada Beacon Chain melalui Ethereum Virtual Machine (EVM).

Peningkatan ini memaksimalkan fungsionalitas yang lebih luas untuk berbagai penggunaan, seperti optimasi pada smart-contract, staking, mitigasi MeV dan masih banyak lagi.

Optimasi Kode Operasi SELFDESTRUCT

Peningkatan selanjutnya adalah EIP-6780 yang merupakan proposal untuk mengoptimasi kode operasi SELFDESTRUCT untuk dapat diatur secara secara otomatis pada programnya dengan memindahkan semua aset ke akun awal yang mengoperasikan kode tersebut kecuali dilakukan melalui satu transaksi yang sama.  

Bagaimana Dampak Upgrade Cancun pada Masa Depan Ethereum?

Upgrade Cancun adalah peningkatan penting pada jaringan Ethereum yang akan meningkatkan skalabilitas, keamanan, dan kegunaan jaringan Ethereum. Keberhasilan peningkatan ini akan memberikan dampak yang sangat besar bagi masa depan Ethereum, karena membuat ekosistemnya menjadi lebih reliable dibandingkan sebelumnya.

Pengembang juga sangat diuntungkan melalui Ethereum Cancun karena memungkinkan mereka untuk mengembang berbagai aplikasi terdesentralisasi secara lebih efektif melalui implementasi proposal EIP-4788.

Tidak hanya itu, proposal EIP-4844 juga memungkinkan berbagai jaringan Layer-2, seperti Optimism dan Abitrum untuk dapat melakukan transaksi yang 10x lebih cepat dibandingkan sebelumnya.

Kesimpulan

Ethereum Cancun menjadi salah satu peristiwa penting dalam pengembangan jaringan ETH karena memungkin skalabilitas yang lebih luas dengan proses transaksi yang lebih efisien dibandingkan sebelumnya. Secara keseluruhan, upgrade Cancun memberikan dampak yang sangat besar dari berbagai sisi.

Mulai Investasi Aset Kripto di Ajaib Kripto!

Siap memulai perjalanan investasi crypto kamu? Yuk, langsung saja mulai bersama Ajaib Kripto! Cek harga crypto hari ini, dan Jual Beli Bitcoin, Ethereum, Binance Coin, serta coin lainnya akan jadi lebih mudah, aman, dan tepercaya bersama Ajaib Kripto, aplikasi crypto yang sudah terdaftar dan berizin dari Bappebti.

Yuk, download Ajaib Kripto sekarang!

Artikel Terkait