Seputar Info

Ekonomi Kreatif: Pengertian, Ciri-Ciri, Manfaat, dan Contohnya

ekonomi-kreatif

Di era digital ini, ekonomi kreatif mulai digunakan sebagai konsep menjalankan sebuah bisnis. Sehingga istilah ini semakin sering didengar dan tidak asing lagi di telinga.

Ekonomi kreatif sering disingkat penyebutannya menjadi ekraf. Dalam ekraf, kreativitas menjadi hal utama dalam mengembangkan sebuah bisnis atau ekonomi. Sebenarnya apa itu ekraf?

Apa Itu Ekonomi Kreatif

Bagi kamu yang baru mendengar istilahnya ini, mungkin bertanya-tanya apa itu ekonomi kreatif? Ekonomi kreatif adalah proses ekonomi yang membutuhkan ide dan gagasan kreatif serta kemampuan intelektual dalam membangunnya, baik itu untuk kegiatan produksi maupun distribusi barang dan jasa. 

Ekraf mulai lahir pada awal abad ke-21 sebagai aliran ekonomi baru. Aliran ekonomi baru saat itu diketahui mengutamakan nilai intelektual dalam menambah kesempatan kerja, menghasilkan uang, dan memberikan kesejahteraan pada masyarakat.

Kreativitas dalam konsep ekraf merupakan hal utama yang dibutuhkan. Ini karena industri kreatif adalah inti dari bidang ekonomi kreatif yang dikelola oleh para inovator dan kreator. 

Ciri-Ciri Ekonomi Kreatif yang Membedakan dengan Konsep Ekonomi Lainnya

Setiap konsep ekonomi akan memiliki ciri-ciri yang menjadi khasnya ataupun yang membedakannya dengan konsep ekonomi yang lain. Begitu pun dengan ekonomi kreatif, terdapat ciri-ciri ekraf yang menjadi ciri khas dan membedakannya dengan konsep ekonomi yang lain.

1. Kreativitas Berasal dari Individu

Ciri pertama dan utama yaitu menekankan pada pentingnya ide-ide kreatif. Hal ini membuat perkembangannya sangat bergantung pada inovasi dan ide kreatif dari sumber daya manusia. Setiap orang akan memiliki kreativitas berbeda, sehingga biasanya pertama kali dicetuskan oleh individu.

2. Mudah Diubah atau Diganti

Suatu produk atau jasa yang dihasilkan dari bisnis ekraf akan mudah diubah atau diganti untuk menuruti keinginan konsumen. Fleksibilitas dalam pembuatan produksi ini menjadi salah satu kelebihan ekraf karena bisa meningkatkan kenyamanan pada konsumen. 

Hal ini karena ketika keinginan atau kebutuhannya konsumen dapat dipenuhi, mereka akan merasa nyaman dan semakin menyukai produk atau jasa tersebut, bahkan hingga perusahaannya.

3. Produk dapat Didistribusikan Secara Langsung dan Tidak Langsung

Bisnis yang bergerak di bidang ini bisa mendistribusikan suatu produk atau jasa secara langsung dan tidak langsung. Dengan fleksibilitas pendistribusian ini pun membuat produk atau jasa bisa sampai kepada konsumen dengan baik. Proses distribusi pun bisa disesuaikan dengan jenis usaha yang dijalankan. 

4. Mudah untuk Mengikuti Tren

Setiap tahun atau setiap beberapa bulan sekali selalu saja ada tren baru yang bisa dimanfaatkan untuk sebuah bisnis. Dalam ekonomi kreatif, akan mudah menciptakan produk atau strategi marketing yang mengikuti tren. 

Hal ini karena produk yang diciptakan fleksibel sehingga mudah ketika ingin mengikuti sebuah tren. Dengan kelebihan ini membuat produk dari ekraf bisa membuat banyak konsumen membeli produk tersebut saat tren masih berlangsung.

5. Tidak Ada Batasan Ide

Ide-ide kreatif dan inovasi akan selalu berkembang dan tidak ada matinya. Orang-orang kreatif akan selalu berusaha menemukan ide baru, fresh, dan unik untuk membuat produk baru yang bisa disukai konsumen. Oleh karena itu, pengembangan ekonomi yang berdasarkan kreativitas ini tidak ada batasannya.

6. Membutuhkan Kerja Sama

Meskipun kreativitas berasal dari individu, tetapi dalam pengembangannya tetap membutuhkan kerja sama agar bisnis yang dibangun menjadi maksimal. Dengan kerja sama, ide-ide kreatif lainnya akan muncul dari pihak lain yang bisa menghasilkan ide semakin bagus dan menarik perhatian konsumen. 

Jenis-Jenis Bidang Ekonomi Kreatif yang Ada di Indonesia

Ekonomi kreatif mempunyai banyak jenisnya, khususnya di Indonesia. Ekraf di Indonesia semakin naik daun sejak dibentuknya Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Di Indonesia, ada 17 jenis ekraf dari berbagai bidang, berikut ini daftarnya.

  1. Aplikasi
  2. Desain interior
  3. Arsitektur
  4. Desain Produk
  5. Desain komunikasi visual
  6. Film, animasi, dan video
  7. Fashion
  8. Fotografi
  9. Kuliner
  10. Musik
  11. Kriya
  12. Pengembangan permainan
  13. Penerbitan
  14. Seni Pertunjukan
  15. Periklanan
  16. Televisi dan radio
  17. Seni rupa

Bidang-bidang usaha di atas termasuk ke dalam ekraf karena dalam menjalankan usahanya perlu kreativitas yang tinggi untuk bisa menarik konsumen. Tanpa kreativitas, usaha-usaha tersebut tidak bisa bersaing di pasaran. Namun, sebagian bidang masih menghadapi tantangan berupa keterbatasan sumber daya manusia (SDM). 

Manfaat Ekonomi Kreatif untuk Ekonomi di Indonesia

Sebagaimana ekonomi lainnya, ekonomi kreatif mempunyai manfaat yang bagus untuk pertumbuhan ekonomi di Indonesia. Tahun 2008, Kementerian Perdagangan mengungkapkan bahwa ekraf merupakan upaya untuk pembangunan ekonomi berkelanjutan melalui cadangan sumber daya terbarukan. 

Banyaknya jenis dari ekonomi kreatif pun salah satunya bisa mengurangi pengangguran di Indonesia. Berikut ini beberapa manfaatnya untuk perekonomian di Indonesia.

  1. Inovasi semakin berkembang karena terbukanya ide-ide baru untuk menciptakan persaingan yang kompetitif. 
  2. Membangun persaingan yang sehat antar bisnis.
  3. Dapat memberikan kesempatan lebih besar untuk memperoleh pekerjaan bagi banyak individu.
  4. Angka pengangguran dapat menurun karena terbukanya lapangan pekerjaan.
  5. Ekonomi kreatif mampu meningkatkan perekonomian di suatu negara, termasuk Indonesia.
  6. Memunculkan banyak produk baru dan beragam di pasaran.
  7. Dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia.
  8. Dapat membangun image suatu negara karena bisa mempengaruhi peningkatan kualitas sumber daya manusia. 

Itulah pengertian dari ekonomi kreatif, ciri-ciri, jenis, hingga manfaatnya. Jika kamu tertarik dengan bisnis ini, banyak bidang yang bisa dipilih sesuai dengan minat dan bakat kamu.

Mulai Investasi Aset Kripto di Ajaib Kripto!

Siap memulai perjalanan investasi crypto kamu? Yuk, langsung saja mulai bersama Ajaib Kripto! Cek harga crypto hari ini, dan Jual Beli BitcoinEthereumBinance Coin, serta coin lainnya akan jadi lebih mudah, aman, dan terpercaya bersama Ajaib Kripto, aplikasi crypto yang sudah terdaftar dan berizin dari Bappebti.

Yuk, download Ajaib Kripto sekarang!

Artikel Terkait